Tip-trik Ngeblog Setulus Hati, Penuh Cinta dan Segenap Jiwa

Postingan :L Tip-trik Ngeblog Setulus Hati, Penuh Cinta dan Segenap Jiwa yang saya tulis kali ini sungguh terlalu, terlalu berat untuk diterima. Kalo anak gaul bilangnya ini judul terlalu lebay. Bis gimana dong? Yang ada dalam otak saya Cuma ini, sementara itu dah tiga hari ndak posting. Dari pada bingung lah mending apa yang ada dalam pikiran saya tulis saja meski judulnya sungguh lebay tapi sengaja sih biar brasa gimana gitu. Sebenarnya ngeblog itu kan sesuatu yang nyantai kagak perlu dibikin pusing tapi perlu di lakukan setulus hati,penuh cinta dan segenap jiwa!fuitzzz…Biar mantep gitu loh! Kalo saya sendiri ngeblog dah pasti setulus hati ingin berbagi, penuh cinta untuk menghasilkan tulisan yang bermanfaat dan segenap jiwa untuk mengerahkan segala pikiran positif untuk hasil yang positif (maap yah bukanya sombong Cuma sedikit takabur…hem…kagak mungkin lah niatan sombong kan dosa nantinya….saya tulus iklas kok!fuitzzzz…).


Simak curahan orang awam berikut ini agar supaya ngeblog anda makin mantap dengan setulus hati’penuh cinta’segenap jiwa:

1. Memiliki Kemauan

Di postingan sebelumnya tentang menuju blogger sukses saya menuliskan bahwa kita perlu bisa menulis, suka menulis setelah itu baru mau menulis. Sesungguhnya antara bisa dan suka itu semua bisa luluh dan terkalahkan jika ada kemauan. Jika sudah ada kemauan sudah barang tentu kita mudah untuk menjadi bisa dan menjadi suka. Apapun yang ingin anda geluti, misalnya saja ingin menjadi pelukis tapi tidak berpendidikan di bidang seni lukis dan bukanlah seorang yang berdarah seni, meskipun demikian jika memang sudah ada kemauan bisa saja anda menjadi pelukis hebat. Kalo untuk menjadi blog yang hebat mungkin peluang sukses terbuka bagi semua orang karena untuk ngeblog kita tidak harus berpendidikan sebagai lulusan IT ataupun sejenisnya, ngeblog bisa dilakukan oleh siapa saja yang Mau, maka dari itu untuk bisa ngeblog setulus hati’penuh cinta dan segenap jiwa hendaknya punyai dulu kemauan yang jelas tentang blog kita, Mau ke arah mana blog yang kita buat? Kalo perlu di bikin visi’misi’tujuan dll. Orang yang sudah memiliki kemauan dah pasti dengan sendirinya mau belajar,mempelajari dan melakukan alias action. Kemauan yang saya maksudkan bukanlah mau yang mau-mauan tanpa ada usaha, kalo Cuma mau tapi tidak ada usaha lah percuma, didunia ini banyak orang yang ingin kaya, ingin sukses, ingin segala-galanya tapi kebanyakan kagak ada usahanya. Jika sudah Mau maka berusahalah dan jangan lupa do’a karena usaha kita tidak mungkin berhasil tanpa ridho dariNya.

2. Ketahuilah Efek Samping dari Ngeblog

Apakah efek samping dari ngeblog? Selama kita ngeblog dalam lingkup yang positif pastinya efek sampingnya adalah “MENYENANGKAN”, karena dengan ngeblog kita bisa jadi terkenal, banyak teman, tambah pengetahuan, bisa berfikir untuk menghasilkan sesuatu, bisa berbagi, bisa menanamkan kebaikan, bisa menyampaikan pendapat kita, bisa lebih produktif, pokoknya bisa-bisa aja deh. Dengan menyadari efek samping yang MENYENANGKAN dari ngeblog maka kitapun jadi lebih fun, so bisa ngeblog setulus hati’penuh cinta’segenap jiwa.

3. Usahakan Pilih Tema yang spesifik sesuai MINAT dan KEUNGGULAN kita

Tema yang kita ambil sangat menentukan kelangsungan blog kita, seandainya kita tidak minat dan tidak unggul dalam hal computer tapi kita ambil tema mengenai computer dah pasti kita akan kesulitan dan bisa-bisa putus di tengah jalan, maka dari itu ambil tema yang sesuai dengan minat dan keunggulan kita saja, missal kita minat dan memang tahu sekali masalah bunga yah silakan saja ambil tema tentang bunga. Jika memang sudah minat pastinya keunggulan bisa di dapat sehingga kitapun bisa ngeblog setulus hati’penuh cinta’segenap jiwa. Ngomong-ngomong soal minat dan keunggulan, apakah saya ini minat dan unggul dalam membuat tutorial mengenai blogger, facebook dllnya? Kalo masalah minat,saya memang minat untuk ngeblog dengan belajar dari enul. Saya kenal blog akhir tahun 2008 tapi benar-benar maunya awal tahun 2009 dengan membuat blog di wordpress untuk sekedar bercerita dan menampung segenap cecoretanku, kemudian bulan Januari 2009 saya tertarik untuk mempelajari blogger dan akhirnya saya bikin blog ini. Untuk sekedar mengabadikan apa yang saya pelajari di dunia blog’fb’dll maka saya membuat tutorial ini sebagai perpustakaan buat saya sendiri dan jika memang ada orang lain yang butuh yah silakan saja ambil seadanya, inilah yang saya pelajari dan inilah yang ingin saya bagi. Kalo bicara masalah keunggulan, saya tidak unggul dalam dunia blogger’fb’dll karena saya ini pemula yang sambil jalan mempelajari hal-hal dalam dunia maya. Bagi saya yang penting tetep nulis soal keunggulan kelak bisa di dapet seiring berjalannya waktu dan selama ada keinginan untuk terus belajar.

Yupi.. demikianlah celotehan orang awam, mudah-mudahan bisa nambah modal untuk ngeblog setulus hati’penuh cinta’segenap jiwa! Apapun yang anda ingin lakukan hendaknya lakukan dengan setulus hati’penuh cinta’segenap jiwa agar senantiasa fun dan tetap semangat! ngalir ajah kayak air.....sampek jauh..... :L

Yuk ….mari….
Yok….ndang….yok….

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Belajar Memahami Menu Facebook

Kemarin saya buka doyanarziz blog’s lagi-lagi saya liat orang kesasar dengan keyword cara menghapus komentar di facebook, cara ganti akun facebook dll dari tragedy ini maka saya berkesimpulan bahwa hari demi hari semakin banyak orang yang memakai facebook dan sebagai pendatang baru beberapa diantara mereka mecoba mencari panduan untuk mempelajari facebook, dan beberapa dari mereka yang mencari panduan telah terjerumus di doyanarziz blog’s padahal di blog tersebut saya sama sekali tidak membahas apa-apa mengenai facebook, meski tidak meninggalkan komentar tapi jejak orang-orang yang kesasar di doyanarziz blog’s bisa saya tepis, maka dari itu saya bikin saja bahasan untuk Belajar Memahami Menu Facebook. Sebenarnya dulu kala saya sudah sekilas membuat postingan Tindak Lanjut Setelah memiliki account facebook, tapi kali ini coba di ulas lagi lah. Bagi para pemula facebook yang belum paham mengenai facebook berserta menu-menunya langsung saja simak yang berikut ini:



Lihat gambar di atas!

*DI TAB BAGIAN ATAS*



Liat gambar diatas!

ada beberapa menu yaitu:

1.Beranda: merupakan tempat dimana status dari semua teman anda akan terlihat, misalnya saja ada teman anda yang bernama jamidong menuliskan “aku lah makluk tuhan yang paling seksi” maka tulisan atau status yang di buat di jamidong tersebut akan Nampak di beranda anda.

2.Profil: merupakan halaman yang memperlihatkan profil anda beserta apapun status alias tulisan anda. Di halaman ini anda bisa mengubah foto profil, mengubah informasi data anda dan lain-lainya. Anda bisa mengubah film favorit,alamat,no phone, minat, kutipan, music paporit dan lain-lainya.

3.Teman: menu ini merupakan menu untuk menambah teman facebook kita, anda bisa mencari teman berdasarkan asal sekolah (SMA’PT dll), berdasarkan kerjaan, atau berdasarkan nama atopun alamat email. Jika anda masih baru dan pengin nyari teman langsung saja cari teman di menu teman, kalo mau berteman dengan saya bisa kontak di http://facebook.com/wong.anteng .

4.Pesan masuk: di menu pesan masuk anda bisa melihat pesan masuk dan bisa mengirim pesan kepada teman anda, mungkin jika anda ingin mengirimkan sesuatu yang privat bisa lewat menu pesan masuk saja karena jikalau dituliskan di status beranda anda maka semua orang bisa tahu.

5.Accont anda (punya saya wong anteng): menu ini menampilkan segala sesuatu mungkin status atau yang lain khusus kita sendiri, kalo di beranda kan terlihat semuanya lah kalo di sini yang terlihat Cuma punya kita doang.

6.Pengaturan: menu pengaturan jika di klik akan Nampak seperti gambar dibawah ini:



Bagi yang pengin ganti nama akun facebook bisa lewat menu pengaturan dan klik pilihan ganti pada opsi nama. Misalnya awalnya ada pakek nama samaran “Luna Maya”, suatu saat anda merasa keberatan dengan nama tersebut, selain itu bukan nama anda sendiri itu juga nama artis, bisa-bisa anda dituntut, kemudian anda sadar dan ingin mengganti nama anda dengan nama asli anda yaitu “Luna Jis”, maka anda bisa menggantinya di pengaturan nama. Jika anda telah muak dengan facebook maka anda bisa menutup akun facebook anda dengan memilih menu tutup pada opsi tutup akun.

7.Keluar: ini adalah menu untuk keluar dari akun facebook, sebaiknya jika anda sudah selesai bermain facebook jangan lupa logout alias keluar dengan tekan menu keluar.


*DI BAGIAN TENGAH*



Lihat gambar diatas!

Ada halaman dinding, Info, dll silahkan tambahkan halaman facebook sesuai kebutuhan anda, cara menampakah tinggal tekan tombol +

Dibawahnya ada kotak TULISKAN SESUATU, disini anda bisa membuat status dengan cara tuliskan saja apa yang ingin anda bagikan kepada teman-teman anda, misalanya tuliskan saja “Aku hari ini tidak Mandi” kemudian klik Bagikan, maka dengan demikian anda punya status dinding baru dengan tulisan “Aku hari ini Tidak mandi”, jika anda kan melampirkan tautan distatus anda tinggal klik saja tautan terus masukan URL tautan yang ingin anda lampirkan dan klik Bagikan. Ingak-ingak jika anda menuliskan sesuatu di dinding anda maka sesua teman anda akan dapat meliat dan mengetahui apa yang anda tuliskan, jadi baiknya jangan sampai menuliskan sesuatu yang bersifat privat. Misalnya sayang-sayangan dengan sang kekasih atau data-pribadi lainya yang sekiranya bisa berbahaya jika di konsumsi public. Segala aktivitas anda juga bisa dilihat oleh teman anda, jadi lakukan aktivitas yang wajar-wajar saja. Bagi yang mungkin ingin menghapus komentar atau kiriman status di dinding anda tinggal klik tombol X alias hapus. Jika ada komen yang kurang berkenan anda berhak menghapusnya.


*DI TAB BAGIAN BAWAH*



Lihat gambar di atas!

Di pojok kiri ada menu aplikasi: dibagian ini anda bisa menambahkan berbagai aplikasi untuk menunjang kebutuhan facebook anda, mungkin anda mau ngegames’pasang music’membuat avatar, ingin mengubah tampilan facebook, ingin mengganti tampilan facebook, ingin promosi blog dengan networkedblogs’ dll maka anda bisa menjelajah aplikasinnya di menu aplikasi. Gambar-gambar di samping aplikasi ke kanan itu adalah gambar-gambar aplikasi yang telah kita gunakan.

Di pojok kanan ada gambar semacam papan tulis dan pentolan hitam membodi manusia: di gambar yang menyerupai papan tulis it anda bisa melihat laporan yang terkait dengan anda, misalnya ada teman yang komentar ato ada permintaan pertemanan dllnya.

Di gambar pentolan membodi manusia anda bisa melihat siapa saja teman anda yang lagi online, untuk yang ngefacebook pakek handphone maka tidak dapat terlihat di gambar ini, jadi jika ada teman yang on lewat hp kita tidak bisa melihatnya di gambar ini.

tulisan ini dipersembahkan oleh http://facebook.com/wong.anteng

yuk...mari....

yok....ndang...yok...

salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Promosi Blog Menggunakan NetworkedBlogs

Postingan saya yang sebelumnya mengenai Belajar Facebook telah membahas Cara Praktis Promosi Blog Lewat Facebook, di postingan tersebut saya sekilas sebut-sebut NetworkedBlogs dan saya juga menyatakan bahwa saya akan membahas NetworkedBlogs di postingan khusus, maka dari itu postingan dengan judul Promosi Blog Menggunakan NetworkedBlogs ini adalah jawabanya. Kali ini saya akan coba bahas mengenai NetworkedBlogs sebagai bahan untuk Belajar Facebook, untuk lebih dalamnya simak saja yang berikut ini:

NetworkedBlogs adalah salah satu aplikasi facebook yang bisa dimanfaatkan dalam rangka promosi blog dan bisa juga untuk sekedar melihat-liat blog yang lain. Aplikasi ini lebih cocok jika di gunakan oleh para anda sekalian yang mempunyai blog dengan konten bisnis yang sedang anda jalani, misalnya saja anda punya blog dengan konten bisnis jualan buku nah aplikasi ini cucok jika anda pakek. Apapun bisnis yang anda tawarkan pastinya jangan lewatkan aplikasi NetworkedBlogs untuk mempromosikan blog dan bisnis yang anda punya, biar bagaimanapun saat ini facebook lagi melejit’meledak’membuming’hantui setiap insan di jagat internet so pastikan bahwa semua mata tertuju pada blog anda dengan menempuh jalur NetworkedBlogs. Bagaimana cara mengaktifkan aplikasi NetworkedBlogs di profil facebook anda?
Simak saja langkah-langkahnya di bawah ini dengan seksama,

1.Masuki alam dasbor facebook anda kemudian pilih menu aplikasi dan klik find more atau jelah lebih banyak.

2.Dengan demikian anda akan memasuki halaman application directory dan pilih kategori business. Setelahnya klik tab Most Active Users, niscaya anda akan mendapati aplikasi dengan nama NetworkedBlogs, kemudian silahkan klik aplikasi tersebut.

3.Langkah berikutnya adalah tekan tombol Go To Application, setelahnya pencet tombol Allow, kemudian tekan tombol next yang terletak dibagain bawah halaman.

4.Kemudian klik link Your Blog untuk memasukan blog anda. Isikan nama blog anda dikotak Blog Name, alamat blog dikotak teks URL dan topic umum blog anda silahkan di isikan di bagian kotak text topic(tags). Kemudian pilih jenis basaha yang anda pakek, jika perlu tuliskan pula info singkat mengenai blog anda di kotak Describtion. Jika sudah pencet tombol next dan pada halaman berikutnya jika anda adalah penulis tunggal di blog yang anda masukan maka tinggal tekan YES.

5.Selanjutnya anda akan di minta memverifikasi kepemilikan blog, pilih saja Ask frends to verify (easy), pilih sembilan orang teman anda untuk verifikasi dan kemudian pilih tombol Send Author Verification Request, kemudian tekan tombol send.

6.Dengan demikian anda akan masuk ke dalam aplikasi NetworkedBlogs yang akan menampakan tampilan URL dengan thumbnail blog anda. Untuk menampilkan aplikasi ini tinggal klik saja link profil anda dan pencet add to profil agar bisa Nampak di halaman profil. Kemudian akan muncul kotak dan silahkan tekan tombol add di ikuti keep.

7.Anda juga bisa menampilkanya di Tab Info, caranya klik link profil lalu klik tombol add to info kemudian lanjutkan dengan menekan tombol add di susuk menekan tombol keep.

8.Untuk melihat’liat blog orang lain anda bisa klik link browse, maka akan muncul Topics dan popularity, pilih saja Topics jika anda ingin liat-liat berdasarkan topics tapi jika anda ingin melihat blog berdasarkan popularitasnya yah pilih saja popularity.

Tunggu apalagi manfaatkan popularitas facebook untuk memaksimalkan promosi blog dan bisnis anda dengan menggunakan aplikasi NetworkedBlogs. Semoga langkah-langkah di atas dapat terpahami bagi kaum yang membutuhkan, dan semoga promosi anda sukses’bisnis anda maju’rejekinnya lancar dan jangan lupa bagi-bagi yah! Terutama pada saya haruslah anda ingak-ingak, untuk berbagi dengan saya caranya cukup mudah, konfirmasi ke facebook saya di http://facebook.com/wong.anteng…….udahan dulu ah…..

Yuk….mari….

Yok….ndang…..yok….

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Tip-trik Menuju Blogger Sukses

Siapa yang mau sukses???? Kalo orang normal Dah pasti MAU-MAU-MAU-BANGET-BANGET-BANGET, bahkan maling pun pasti mau banget ama yang namanya sukses, kali ini saya tidak akan menulis tentang sukses maling tapi saya akan menuliskan tentang Tip-trik Menuju Blogger Sukses. Kagak usah berpanjang kata karena saya lagi tidak ada stok kata-kata jadi langsung saja, simak curahan orang awam berikut ini mengenai tip-trik menuju blogger sukses:

1.Bisa menulis: saya kira jaman sekarang dah pada pinter-pinter, jadi jarang yang kagak bisa nulis, orang yang kenal dunia internet apalagi tau apa itu blog dah pasti orangnya bisa nulis atau bisa ngetik di atas keyboard gitu lah.

2.Suka menulis: blog itu mampu menampung segala macam pikiran kita dalam bentuk tulisan bukan? Kecuali kalo kusus file audio, rata-rata blog tidak lepas dari yang namanya tulisan jadi kalo anda suka ngeblog harusnya anda suka menulis dong.

3.Mau menulis: jangan cukup dengan bisa dan suka menulis saja tapi harusnya mau menulis, lah kalo Cuma bisa dan suka tapi tidak mau apalah artinya? Itu sama aja males, kalo kita tidak mau menulis gimana kita bisa nerbitin postingan

4.Merasa tidak Bakat menulis: Bakat itu bisa di buat, awali semuanya dari apa yang anda suka, karena sesungguhnya apa yang anda suka itulah bakat anda, kesukaan terhadap sesuatu bisa pula di buat kan? Asal tidak di buat-buat, karena kalo di buat-buat itu sama aja bo’ong. apapun jika sudah suka kebelakangnya dah enak saja, mau ada sejuta rintangan menghadang kalo emang dasarnya sudah suka lah pasti akan di atasi.

5.Jangan takut kehabisan idea tau bahan untuk menulis: lalui saja sewajarnya biarkan mengalir, tulis apa saja yang ada dalam pikiran kira, tulis apa yang kita mau dan inginkan, lakukan serilek mungkin sehingga tidak ada rasa terpakasa.

6.Mau Membaca: salah satu untuk menjaga stock ide kita adalah dengan cara membaca, dengan membaca kita akan selalu puny aide untuk bahan menulis sehingga kita tak akan mungkin kehabisan bahan untuk menulis.

7.Mau meyediakan waktu untuk merawat blog: sediakan waktu untuk merawat blog anda agar blog anda tetap terjaga dan selalu tampil sehat, jangan biarkan blog yang sudah kita rintis terbengkalai entah karena lalai atau apapun agar kehidupan blog kita tetap berlangsung. Cara merawat blog paling mujarab adalah dengan cara rutin posting tulisan agar blog kita tetap terjaga ke up date-nya.

8.Mempunyai inisiatif untuk menjadikan blog kita yang terkeren: dengan demikian kita mempunyai pikiran untuk terus maju dan berkompetisi di dunia blog.

9.Terus Belajar dan Belajar: dengan belajar kita bisa menjadi lebih maju dan bisa menjadikan kita menjadi lebih baik bahkan yang terbaik.

Gimana sih rasanya menjadi blogger sukses? Pastinya enak-enak gimana gituh, pasnya Saya sendiri belum tau soalnya belum ngerasain, seandainya saya sudah ngerasain lah pasti saya bikin judul postingan ini Tip-trik menjadi Blogger Sukses dan bukan Tip-trik Menuju Blogger Sukses. Berhubung saya masih dalam proses belajar untuk menuju sukses jadinya saya bikin Tip-trik Menuju Blogger Sukses, Mudah-mudahan aja kelak bisa bikin judul Tip-trik Menjadi Blogger Sukses. Yang namanya ilmu kan bisa di bagi dan di ambil oleh siapa saja, saya sebagai orang awam hanya ingin berbagi kepada siapa saja yang mau mengambil dan semoga bisa bermanfaat dan sukses untuk anda semua.

Yuk….mari….

Yok…ndang…yok….


Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Ciptakan Brand Unik dalam Blog

Maukah anda jika blog yang anda buat memiliki daya tarik? Pasti mau kan? Mau dong? Tip-trik ngeblog sampek puol agar blog kita memiliki daya tarik adalah Ciptakan Brand Unik dalam Blog kita. Dari mana dan bagaimana kita bisa menciptakan brand unik dalam blog kita? Simak curahan orang awam berikut ini:

1.Dari diri sendiri dengan melihat potensi yang ada

Diam sejenak dan Coba perhatikan diri sendiri, “potensi apa kita miliki, kita suka bergaya seperti apa, karakter kita seperti apa, dan apa yang sebenarnya kita sukai…” yah paling tidak kita tahu lah apa yang kita suka, karena jika itu sudah kita ketahui akan lebih mudah untuk menampilkan keunikan yang kita punya, misalnya:

a.Anda fasih dalam hal cinta? Suka berpuisi? Suka bisnis? Suka komputer? Bisa ngetip-trik? Dll, ukur seberapa dalam!

b.Jika sudah tahu apa yang kita suka teruskan dengan membuat yang agak spesifik, pertajam spesialisasi dari apa yang kita suka, kemudian gali lebih dalam lagi pastilah secara otomatis kemampuan kita akan tercurah secara maksimal.

Misalnya anda suka dan fasih dalam hal cinta maka buatlah blog tentang cinta, kemudian bikin sub-sub yang lebih spesifik lagi misalnya “cinta semama Jenis”, “cinta Lain Jenis”, “cinta Sesama Makluk”,”cinta Monyet”, “Cinta Buta”, “cinta bertepuk sebelah tangan”,dan cinta-cinta yang lainnya terserah anda. Dari tema cinta tersebut anda juga bisa mengembangkan lagi dalam bentuk “puisi cinta”, “cerita cinta”, “tip-trik Cinta” dan lain-lainya, intinya jika anda sudah memilih salah satu tema maka anda harus konsisten dengan tema anda.
Saya yakin bahwa setiap individu itu berbeda dengan keunikan masing-masing, untuk itu cari tahu keunikan anda, awali dari yang anda suka dan manfaatkan hal yang anda suka untuk menciptakan sebuah daya tarik yang mempesona.

2.Dari Bahasa dengan melihat bahasa apa yang kita bisa

Yang fasih bahasa inggris pakek saja basa inggris karena dengan bahasa inggris pasaran anda bisa menembus pasaran internasional, kalo saya sih cinta ama bangsa Indonesia makanya saya pakek bahasa Indonesia (diluar karena cinta sebenarnya dikarenakan saya tidak bisa basa inggris, di KHS aja nilai inggrisnya D), mungkin orang tegal mau pakek bahasa ngapak, dll. Yang pasti bahasa bisa mempengarui pasaran anda. andai saja anda fasih bahasa tegal terus bikin blog pakek bahasa tegal, itu memang unik tapi kosit ndisit lah keprimen yen kayak kiyek lah seng reti kowek dewek lah kancane pan pada rak reti. Biar pasarannya bisa nasional mending pakek bahasa Indonesia aja, bahasa Indonesia aja beraneka rupa, mau pakek yang resmi atao yang gaul? Jika menuruti aturan yah EYD berlaku, tapi rasanya garing jika terpaku dengan EYD. Pilih saja sesuai selera anda.

3.Dari Tampilan dengan membuat tampilan yang menggoda dan penuh selera.

Bikinlah tampilan templet yang menunjang tema anda, atur tata letaknya dengan rapi beri hiasan agar tampil lebih cantik’kece’N’trendy. Bagi yang tidak bisa bikin templet sendiri cari saja templet gratisan dari yang klasik ataupun yang baru. Buatlah tampilan sedemikian rupa agar keunikan bisa terpancar dari raut muka halaman blog anda.

Dari apa yang saya curahkan diatas dapat saya simpulkan bahwa Keunikan dari blog saya ini adalah tidak ada uniknya, bahasa yang saya pakek morat-marit, tampilan raut muka halaman masih amburadul. Namun Ada satu yang pasti unik yaitu ada yang sudi baca, huehehe…..yang terlanjur baca saya ucapkan matur tank you, jangan nyesel yah……

Yuk….mari….
Yok….ndang….yok…..

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Efek Manfaat Blog dalam Menguasai Internet

Kali ini Tutorialpenting membahas Tip-trik Ngeblog sampai puol agar kita tersadar akan adanya Efek Manfaat Blog dalam Menguasai Internet. Ketahuilah bahwa sesungguhnya ada Efek dari Manfaat Blog yang dapat dijadikan sebagai sarana menguasai dunia internet . Sadar tak sadar memang demikianlah adanya, simak pencerahan dari orang awam di bawah ini (boleh percaya-boleh tidak percaya tapi usahakan di baca)

1.Internet adalah Media Informasi yang Paling banyak di jamah orang

Jadikan blog kita sebagai perpustakaan yang dapat memenuhi segala kebutuhan kita sendiri kemudian pikirkan dan lakukan bagaimana agar selayaknya blog yang mulanya berguna untuk diri sendiri itu bisa bermanfaat bagi orang lain dan layak di baca public. Semakin layak blog kita di mata public akan semakin luas pula jangkauan internet yang tertembus oleh adanya kandungan informasi dalam blog yang kita miliki. Hal ini tidak di maksudkan untuk membuat kita gila kekuasaan, ini semua di maksudkan agar supaya kita bisa mengembangkan sayap di dunia internet melalui blog kita. Segala sesuatu bisa di raih dengan mempelajari dan menerapkan apa yang telah di pelajari dan semuanya butuh proses. Di mulai dari blog yang sederhana kita bisa menguasai internet dengan konten-konten yang kompetitif dan berkualitas.

2.Tahklukan Internet dengan kekuatan strategi blog

Dalam dunia internet “Information is power”, so siapa saja yang mampu mengendalikan informasi dia-lah yang akan menguasai dunia internet and than jadikan-lah blogmu sebagai ladang informasi, tanam dan tui hasilnya untuk dibagikan kepada siapa saja yang membutuhkan.

3.Jadikan blog kita sebagai star information di dunia internet

yang namanya bintang dah pasti jadi pusat perhatian, liat saja para bintang film, mereka kemana-mana selalu jadi incaran. Kalo blog kita jadi bintang karena infonya yang sungguh terlalu elok di dunia internet, dah pasti semua mata tertuju memandang blog kita. Atur dan tata kehidupan online kita agar kita layak jadi bintang di dunia maya yang nyata.

Sebagai seorang awam itulah pemikiran saya, bahwa sesungguhnya blog memiliki efek untuk menguasai dunia internet, dulunya saya tak tau menau soal internet tapi kini dengan ngeblog saya jadi tau sedikit demi sedikit tentang dunia internet yang memang sungguh menyenangkan. Awalnya saya ragu akan manfaat dari blog yang saya buat ini, kalo untuk diri sendiri saya dah sangat bisa merasakan manfaatnya yaitu untuk melampiaskan hobi, kalo untuk orang lain gimana? Apakah perbuatan saya ini ada manfaatnya? Yah Hari demi hari saya lihat blog saya ini mulai ada pengunjungnya, ini menjadi sumbu penyemangat untuk terus berbagi, untuk kedepanya mau tetap ada pengunjung atau tidak-ramai atau tidak jadi bintang atau tidak, itu semua tak jadi masalah yang penting biarkan semua alami, biarkanlah pengunjung datang jika memang membutuhkan blog informasi dari tutorialpenting ini. Tetap semangat untuk tetap ngeblog sampek puol.

Yuk…..mari…..

Yok….ndang….yok….


Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Tip Memilih Blog

Jika anda sedang membaca Tip Memilih Blog brarti Apa itu Blog anda sudah tahu, Alasan punya blog anda sudah tahu, cara membuat blog di blogger dan cara membuat wordpress anda juga sudah tahu, tapi apakah penyedia blog hanya blogger dan wordpress? Tentu tidak, karena masih banyak penyedia blog yang lain, tapi memang untuk cara pembuatan blog yang saya liput di tutorialpenting ini baru 2 saja yakni cara membuat blog di blogger dan wordpress yang lain Cuma sebatas tahu saja. Berikut adalah penyedia blog gratis yang saya tahu:

1.Blogger.com
www.blogger.com
Terkenal, mudah nan simple kayak blog saya ini huehehe…….

2.Wordpress.com
www.wordpress.com
Populer, mudah di pakei, apa-apa tinggal masang, enak banget deh pokoke contohnya
blog doyanarziz punya saya…..

3.Multiply.com
www.multiply.com
Kaya fitur nan keren abis, pokoke mantep

4.Live Journal
www.livejournal.com
Anak buahnya Msn (Microsoft)

5.360.Yahoo
http://uk.360.yahoo.com
Anak buahnya Yahoo

6.Ada lagi Blog detik, org dan lain-lain

Bagi anda yang masih dalam proses memilih blog berikut adalah tip sederhana memilih blog:

1.Pilih Penyedia Blog berdasarkan:

*Pengalaman situs
*kemudahan dalam pembuatan dan penggunaan unsur-unsur yang ada di dalamnya
*Fasilitas umpan balik atau feedback
*Ketersediaan Sindikasi RSS
gratisan atau berbayar, untuk orang macam say amah pasti pasrah dengan gratisan

2.Kemudahan mengubah tampilan

*ketersediaan template yang beragam nan menarik : bagi yang tidak bisa membuat templet sendiri kayak saya, hal ini sangat penting demi kecantikan blog kita

*Cari yang banyak dukungan teknisnya: baik berupa forum, milis, free-template dll

Banyaknya penyedia layanan blog jangan sampai membuat anda kebingungan mau milih yang mana karena masing-masing menyediakan pelayanan yang serba wah untuk penggunanya, dan semuanya akan mudah di jalankan asal kita mau mempelajarinya, so jangan takut salah pilih, dan kalo menemui masalah rajin-rajinlah memecahkan masalah dengan jalan-jalan ke blog lain kalo perlu tanyakan pemecahan masalah anda pada ahlinya. Selamat memilih blog sesuai hati dan minat anda dan isi dengan susuatu yang berguna dan yakinlah bahwa pilihan anda adalah jodoh anda.


Yuk….mari….

Yok….ndang….yok….

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Mengapa Perlu Punya Blog?

Tip-trik ngeblog sampek puol kali ini membahas mengenai pertanyaan yang saya buat sendiri dan saya jawab sendiri serta saya bagi kepada siapa saja yang mau….mau….mau…. Mengapa Perlu Punya Blog? jawabnya karena eh karena suka-suka ente, akan tetapi berikut akan saya sampaikan alasan mekso dari saya yaitu:

*Blog cocok untuk siapa saja dari segenap kalangan: mau tua’muda, sekolah’gak sekolah, pekerja’pengangguran, pokoknya semua yang hidup dan memiliki kemauan bisa ngeblog sampek puol.

*Blog melatih kemampuan berpikir kita: kita bisa memikirkan tetang sesuatu untuk kemudian kita bisa melampiaskan apa yang kita pikirkan tersebut di blog, asal bukan bukan kemampuan berfikir dalam hal jorok. Sesuatu yang jorok mah tidak usah latihan semua orang dah ada bakat terpendam. Orang yang punya blog berarti adalah orang yang mau berfikir kreatif, jika dah punya blog secara otomatis kita akan memikirkan postingan yang berbeda dari hari ke hari.

*Blog menambah ilmu dan wawasan kita: anda bisa menambah ilmu anda sesuai bidang anda di blog sesuai bidang yang anda kehendaki. Saya dulu tidak tau menaung soal dunia blog tapi kini saya mulai mempelajari tentang dunia blog.dan nyatanya ilmu saya bertambah walau tak setinggi gunung tak seluas lautan tapi saya merasakan bahwa ada nilai plus-plus yang saya peroleh dari kegiatan ngeblog.

*Blog memberikan kita rasa memiliki tujuan (sense of purpose): dari kegiatan ngeblog saya memiliki tujuan untuk terus meperbaiki pengetahuan saya khususnya di dunia maya,dan pastinya yang namanya tujuan haruslah di tepis agar tercapai.

*Blog membebaskan kita “saling berbagi dan ber-ekspresi”: dari blog ini dan juga blog saya yang lain semuanya saya buat untuk sekedar berbagi dan mengekpresikan hobi saya yang senang cecoretan dan celotahan dalam bentuk tulisan.

*Blog membuat kita banyak mendapat kenalan baru: bagi orang yang kagak suka ngomong seperti saya, bisa dengan mudah menambah jumlah teman dari dunia blog. jadi buat siapa saja yang pengen banyak teman tanpa harus banyak bicara bisa menempuh jalur blog dengan catatan kita harus lebih banyak menulis.

*Blog membuat orang lain akan lebih mengenal diri kita: melalui blog anda bisa mengenalkan tentang diri anda kepada orang lain. Mungkin untuk ukuran tak banyak bicara alias pribadi yang tertutup seperti saya ini dengan ngeblog maka orang-orang atau teman-teman yang sempat mengenal saya bisa mengetahui tentang diri saya yang sesungguhnya. Mungkin ada pihak-pihak yang kaget dengan kelakuan saya saat ini yang banyak corat-coret sana-sini, kaget tidak kaget memang inilah adanya saya.

Demikianlah jawaban 7 alasan mekso dari saya mengenai pertanyaan saya sendiri Mengapa Perlu Punya Blog? masing-masing pihak memiliki alasan masing-masing mengenai blog, dari alasan ini mungkin bisa pula anda jadikan sebagai alasan. Apapun alasan anda mari kita ngeblog sampek puol.

Yuk….mari…..
Yok….ndang…..yok……


Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Penjelasan Singkat Mengenai Blog

Kini tutorialpenting hadir dengan tambahan label baru yakni tip-trik ngeblog sampek puol dengan pembahsan edisi pertama dengan judul Penjelasan Singkat Mengenai Blog. oce langsung saja, Blog merupakan singkatan dari “web log” yaitu bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Pada umumnya tampilan tulisan-tulisannya atau postingannya bersusun terbalik dimana postingan terakhir tampil pertama kemudian disusul postingan yang lebih lama. Blog bisa memudahkan seseorang dalam menuliskan apa yang ada dipikirannya yang bisa diakses oleh siapa saja mencakup semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut. Istilah blog pertama kali digunakan Jorn Barger pada Desember 1997 untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diupdate secara kontinyu dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik dan disertai dengan komentar-komentar mereka sendiri . Media blog dipopulerkan pertama kali oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu.

Fungsi blog amatlah beragam, diantaranya sebagai catatan harian, media publikasi, kampanye politik, program-program bisnis online dan lain-lain. Umumnya blog dimiliki oleh seorang penulis tunggal, tapi ada juga yang dimiliki oleh beberapa penulis. Biasanya blog bersifat interaktif yaitu menyediakan tempat konmentar bagi para pengujung mengenai tulisan yang dimuat, namun ada juga blog yang bersifat non interaktif alias munutup papan komentar.
Dalam dunia blog terkadang seseorang menceburkan diri kedalam sebuah ikatan yang terbentuk dari para blogger berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya, inilah yang disebut komunitas atau grup.

Jenis-jenis blog

Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog.

Blog pribadi: istulah gaulnya diary online alias buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, cerita hidup dll

Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu

Blog kesehatan: Lebih spesifik dibidang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, mengenai penyakit baru, penemuan obat terbaru dll.

Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).

Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.

Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru, kabar penelitian masalah yang sedang buming dll

Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hokum yang disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).

Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa dan biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi

Blog agama: Membahas tentang agama-agama tertentu.

Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru yang biasanya berisi tentang mata pelajaran tertentu, berisi tentang soal dan pemecahanya dll

Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu untuk kepentingan kelompok tersebut.

Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.

Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka dalam rangka pengembangan bisnis ataupun untuk mencari konsumen.

Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia seperti kucing, monyet dll

Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate, juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog), kenapa di sebut pengganggu karena keberadaan meraka bisa saja sebagi penipu.

Untuk penjelasan panjang mengenai blog mungkin anda bisa haunting-hanting en jalan-jalan ke blog lain, disini saya Cuma bisa memberikan Penjelasan Singkat Mengenai Blog. dari sedikit penjelesan blog kali ini semoga bisa menjadikan anda semakin mantap dalam menyelami dunia blog. untuk langkah-langkah membuat blog baca saja di cara membuat blog di blogger atau cara membuat blog di wordpress.

Yuk….mari…..

Yok….ndang …..yok…..

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Tip-Trik Edit kode HTML

Bagi para pemula blogger kayak saya yang memulai semua dari enul, Belajar blog yang cukup bikin otak bureng mata pening adalah kala mengedit kode HTML. Dalam mengedit kode HTML dibutuhkan ketelitian dan kehati-hatian yang disertai kesabaran. Tapi sebenarnya jika memang sungguh-sungguh edit kode HTML itu bukanlah hal yang meyeramkan melainkan menyenangkan. Tapi bagi saya kode HTML teteplah jadi momox, sebagai orang awam saya kadang bisa dengan mudah edit kode HTML tapi juga kadang pakek lama, berikut adalah Tip-Trik Edit kode HTML yang saya kira aman dan mudah untuk acara edit HTML.

1. Back-up dulu sebelum mengedit

Ketika anda memasuki menu edit HTML di blog anda maka akan ada tulisan seperti dibawah ini:

Sebelum mengedit template Anda, Anda mungkin ingin menyimpan sebuah salinan dari template tersebut.download template lengkap

Tulisan ini mengingatkan kita agar mengkopi dulu sebelum mengedit anda bisa mengkopi dengan dengan mendownloadnya atau mengkopi secara manual dengan crtl+A klik kanan copy paste di notepate ato di word.

Hal ini di maksudkan untuk berjaga-jaga dan siaga dalam menghindarkan diri dari hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya saja terjadi keerroran yang luar biasa dan anda pun kualahan untuk memperbaikinya, maka sate saja soallnya kita dah punya copianya jadi tinggal pasang aja dah beres seperti sedia kala.

2. Contreng pada bagian Expand Template Widget

Jika anda hendak membuat read more atau yang lainya, sebelum mengedit HTML anda perlu mencontreng kotak Expand template widget agar anda bisa mendapati kode-kode yang hendak anda ganti. Jika anda tidak mencontreng terlebih dulu mustahil anda bisa menemukan kode yang anda cari.

3.Gunakan menu edit kemudian pilih sub menu find on this page atau gunakan tombol ctrl+F dan masukan kode yang ingin di cari, cara ini adalah cara mempermudah dan mempercepat pencarian kode yang anda cari.

4. Jika proses edit anda bermasalah alias error maka pahami kesalahan anda dan perbaiki kesalahan tersebut, setiap ada kesalahan edit HTML dah pasti ada peringatan kesalahan bukan? Dari situ anda bisa tau letak kesalahan anda.

5. Jika memang sudah berusaha tapi tetap tak kunjung berhasil, janganlah terburu-buru putus asa tetaplah berusaha hingga keberhasilan benar-benar nyata.

Tip-trik edit kode HTML dari seorang awam mungkin cukup lima saja untuk tip yang lain silahkan cari referensi yang lain agar nuansa pengetahuan andapun juga semakin luas. Semoga yang sedikit dari orang awam ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan saja. Postingan Tip-Trik Edit kode HTML ini saya masukan dalam label belajar blog bukan dalam label tip-trik ngeblog sampek puol karena ini saya anggap bagaian dari utak-utik blog.

Yuk…..mari….
Yok…..ndang….yok…..

Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Pemberitahuan Berita Info

Tutorialpenting menyampaikan beberapa informasi yang tidak penting tapi mekso penting:

1. Tutorialpenting telah ganti template. dan dah bisa bikin read more di templet ini.

2. Oggix dari tutorialpenting saya comot: jadi bagi teman-teman yang sempat berkunjung dan menginggalkan pesan di oggix mohon maap karena komentar yang anda sampaikan tidak terpajang lagi. Oggixnya saya comot dengan maksud jika ada pengunjung yang datang dan hendak berkomentar agar meninggalkan komentar di bawah postingan yang bersangkutan.

3. Tutorialpenting menghadirkan label baru yaitu tip trik ngeblog sampek puol dimana label ini nantinya akan berisi mengenai tulisan yang berkaitan dengan sesuatu penggembira atau pemotivasi dalam gerakan ngeblog. Mungkin untuk ke depannya akan tambah lagi dan lagi label-label yang lain karena tutorialpenting akan terus berbagi dari apa yang saya pejari.

Salam ngeblog sampek puol……………………………ciax desing jrotzzzzz………

Yuk….mari…..

Yok…ndang…yok……

Hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Cara Menghapus Akun Facebook

Kemarin2 Saya sempat hampir tutup akun facebook Cuma tak urung saya lakukan karena berbagai pertimbangan, tentang kisah saya ingin tutup akun facebook crita lebih detailnya bisa dibaca carito-ku Ku TUTUP akun Facebook-ku dan Selamat Tinggal di doyananarziz blog’s. tanggal 3 Juni 09 saya buka doyanarziz blog’s dan ternyata saat saya melihat statistiknya menunjukan bahwa di keyword pencarian ada kata cara tutup akun facebook, itu menunjukan bahwa ada pengunjung yang kesasar ke doyanarziz blog’s dengan tujuan mencari artikel tentang cara menghapus akun facebook. Padahal di caritoku tersebut saya tidak menjelaskan langkah2 untuk tutup akun facebook, kemudian saya punya ide untuk membuat postingan Cara Menghapus Akun Facebook ini. Kemarin juga ada teman yang SMS nanyain apakah alamat facebook yang kita punya bisa di hapus?gimana caranya? Dari ke dua fakta ini saya jadi punya bahan untuk posting tutorialpenting deh, dahlah langsung saja pada pembahasan yang sesungguhnya yaitu Cara Menghapus Akun Facebook, segera simak yang dibawah ini:

1.Login dulu di www.facebook.com

2.Setelah memasuki dasbor pilih menu pengaturan.


3.Kemudian setelah lodingnya selesai pilih menu paling bawah pada tutup akun pencet tombol tutup.


4.Selanjutnya anda akan mendapati kotak dialog yang menanyakan alasan anda ingin menghapus Facebook, silahkan diisi. Jika anda sudah yakin untuk benar2 menghapus akun facebook silahkan klik tombol Non Aktifkan Akun Saya. Jika anda tidak menghendaki email2 pemberitahuan dari facebook maka silahkan contreng kotak-an kecil pada opsi email keluar.


5.Dengan demikian akun facebook anda dah mati alias terhapus dari dunia maya.

Waktu saya ingin menghapus dulu ada perintah untuk meninggalkan pesan pada teman2 yang ada, tapi ketika saya mencoba kedua kalinya kok agak lain yah caranya seperti diatas itu. tapi intinya langkah2nya sama aja sih. Untuk menghapus akun facebook begitu gampang kan? Yah mungkin bagi pihak2 yang merasa bahwa facebook tidak memberi manfaat atau anda merasa tidak nyaman lagi dengan facebook silahkan saja untuk mengakiri kisah hidup anda dari dunia facebook. Awalnya saya memang tidak begitu hobi dengan facebook karena menurut saya facebook tidak memberi manfaat dan saya juga merasa tidak nyaman, tapi atas berbagai pertimbangan akhirnya akun facebook saya masih bertahan hingga saat ini, kini saya mencoba mencari manfaat dari facebook diantaranya yah ini bisa dibikin bahan postingan di tutorialpenting. Okre duih, selamat mengakhiri akun facebook anda dan jika tidak jadi mendeletnya tambahkan saya sebagai teman….huihihi…


Yuk mari….

Yok…ndang ….yok….


Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
Wong_anTeng

Cara Mudah Posting Kode HTML

setelah beberapa hari saya vacuum dari tutorialpenting karena penyakit malescu kambuh dan terbuai bermain facebook hingga lupa dengan blog, akhirnya sempat juga saya posting di tutorialpenting. Beberapa hari yang lalu saya jalan-jalan dengan tujuan yang tak pasti, secara tidak disengaja ketemu tulisan yang memuat mengenai cara posting kode HTML, dimana cara yang di muat lain dengan cara yang sudah saya tuliskan sebelumnya. Dulunya kan saya pernah menuliskan cara menuliskan kode HTML dengan mengubah kode HTML tertentu dan juga nulis kode HTML dengan membuat Text Area, Cara Mudah Posting Kode HTML yang kali ini pakek layanan Encode. Cara ini memang mudah dan perlu anda coba, mau tahu caranya? Yuk simak yang berikut:

1.Sebelum menyisipkan kode yang hendak anda posting kunjungi link berikut ini:

http://centricle.com/tools/html-entities/ : jika sudah sampai di halaman link tersebut langkah selanjutnya adalah Masukkan kode HTML/Java Script yang ingin anda tampilkan pada kotak dibawah tulisan Encode / Decode HTML Entities, jika sudah kliktombol Encode-nya.

Atau anda bisa membuka link dibawah ini:

http://www.eblogtemplates.com/blogger-ad-code-converter/ : jika sudah sampek di halaman tersebut maka langkah selanjutnya adalah Masukkan kode HTML/Java Script yang ingin anda tampilkan pada kotak dibawah tulisan Paste Ad Code to Convert Here, jika sudah klik tombol convert ad code-nya


2.Jika anda sudah melakukan tahab pertama diatas dengan memilih salah satu link diantara keduanya maka langkah berikutnya adalah Kopi paste kode hasil Encode tersebut dan ditaruh di artikel anda. Jadinya setelah melakukan encode anda bisa langsung pergi ke dasbor anda untuk buat enteri baru.


3.Selesailah sudah dan berakhir dengan usai, gampang kan? Karena begitu gampangnya maka postingan ini saya beri judul Cara Mudah Posting Kode HTML, tapi semua tergantung anda karena untuk menyisipkan kode HTML di postingan ada berbagai cara diantaranya dengan Cara mengganti beberapa kode HTML tertentu, Menyisipkannya dalam text area, dan Dengan cara Encode.


Rasanya mak plong sungguh lega sekali bisa kembali soting disini……eh salah maknyudcu bisa kembali posting disini, Ocre pro konco semoga informasi ini bermanfaat bagi yang membutuhkan, selamat mencoba semoga berhasil.



Yuk mari……

Yok…..ndang yok…..



Salam hormat dariku,
Adsense Indonesia
wong_anTeng

Postingan Lainnya:

Blogroll